Rabu, 18 April 2012

Asuransi Jiwa Seumur Hidup Berpasangan

Asuransi Jiwa Seumur Hidup Berpasangan - Adakah asuransi jiwa untuk pasangan? Tentu ada, Produk asuransi jiwa seumur hidup untuk pasangan memiliki fitur yang hampir sama dengan asuransi jiwa seumur hidup. Yang membedakan adalah dalam asuransi jiwa seumur hidup berpasangan ada dua orang yang tertanggung .

Dalam asuransi Jiwa berpasangan santunan kematian akan dibayarkan apabila salah satu dari tertanggung meninggal dunia, untuk selanjutnya polis menjadi gugur. Tujuan dari polis ini adalah memberikan santunan kematian kepada pasangan hidup yang ditinggalkan.

Apabila dilihat sepintas melalui pengertian asuransi, polis ini mirip dengan dua buah polis asuransi jiwa seumur hidup ( whole life insurance) yang digabungkan menjadi satu. Polis pertama adalah suami sebagai tertanggung dengan ahli waris adalah istri . Polis kedua adalah istri sebagai tertanggung dengan ahli waris adalah suami. Pada kenyataannya , memang polis ini adalah gabungan kedua polis tersebut. 


commonlife

Tidak ada komentar:

Posting Komentar